-->

Cara Mengatasi Berita HOAX di Internet

Akhir-akhir ini dunia maya banyak dimunculkan informasi dan berita palsu atau lebih dikenal dengan istilah “hoax” oleh sejumlah oknum yang tidak bertanggungjawab. Lebih parah lagi berita hoax tersebut disebar secara simultan melalui FanPage atau Grup di media sosial dan yang bahkan lebih “jahat” lagi akun medsos tiba-tiba sudah “Menyukai” FanPage atau telah menjadi member di Grup tersebut.

Jika tidak ada kehati-hatian, warganet pun dengan mudah termakan tipuan hoax tersebut bahkan ikut menyebarkan informasi palsu itu, tentunya akan sangat merugikan bagi pihak korban fitnah. Lalu bagaimana caranya agar tak terhasut?
Berikut disajikan beberapa tips Cara Mengatasi Berita HOAX di Internet agar kita tidak menjadi korban hoax yang bertebaran tersebut. Tips ini membantu dalam mengidentifikasi mana berita hoax dan mana berita asli. Berikut penjelasannya:

Hati-hati dengan Judul Berita
Judul berita hoax seringkali menggunakan kalimat yang sangat sensasional dan provokatif. misalnya mewajibkan kita harus membaca dan atau dengan langsung menudingkan jari ke pihak tertentu.

Cermati Profil Situs Penyedia Berita
Situs di internet sangat beragam, ada situs instansi pemerintah, situs BUMN, situs Perusahaan Swasta, Situs Organisasi Non Pemerintah, Situs Kelompok Tertentu yang tidak berijin, Blog Pribadi. Berita hoax sering muncul dari sumber Situs Kelompok Tertentu dan atau dari Blog Pribadi. Sangat mudah mendeteksinya, biasanya pada setiap situs selalu ada Profil atau About Me atau Tentang Kami bacalah itu dan kita akan mengenai Situs tersebut.

Periksa Fakta
Perhatikan dari mana berita berasal dan siapa sumbernya? Apakah dari institusi resmi seperti KPK atau Polri? Sebaiknya jangan cepat percaya apabila informasi berasal dari pegiat ormas, tokoh politik, atau pengamat. Perhatikan keberimbangan sumber berita. Jika hanya ada satu sumber, pembaca tidak bisa mendapatkan gambaran yang utuh. Hal lain yang perlu diamati adalah perbedaan antara berita yang dibuat berdasarkan fakta dan opini. Fakta adalah peristiwa yang terjadi dengan kesaksian dan bukti, sementara opini adalah pendapat dan kesan dari penulis berita sehingga memiliki kecenderungan untuk bersifat subyektif.

Cari Sumber berita yang dari situs lain sebagai pembanding
Apabila menjumpai berita denga judul provokatif, sebaiknya Anda mencari referensi berupa berita serupa dari situs online resmi, kemudian bandingkan isinya, apakah sama atau berbeda. Dengan demikian, setidaknya Anda sebabagi pembaca bisa memperoleh kesimpulan yang lebih berimbang.

Cek keaslian bukti yang disajikan, biasanya foto atau video
Di era teknologi digital saat ini , bukan hanya konten berupa teks yang bisa dimanipulasi, melainkan juga konten lain berupa foto atau video. Ada kalanya pembuat berita palsu juga mengedit foto untuk memprovokasi pembaca. Cara untuk mengecek keaslian foto bisa dengan memanfaatkan mesin pencari Google, yakni dengan melakukan drag-and-drop ke kolom pencarian Google Images. Hasil pencarian akan menyajikan gambar-gambar serupa yang terdapat di internet sehingga bisa dibandingkan.

Cari tau Regulasi dan Aturan Hukum yang berlaku
Selain kita harus mengetahui fakta, Regulasi atau Peraturan hukum juga harus menjadi bahan bandingan dari berita yang disajikan. Jika berita tidak sesuai dengan regulasi atau peraturan hukum, berarti jelas itu berita hoax.

Setelah kita mampu mendeteksi bahwa hal tersebut adalah hoax, pengguna internet dapat mengadukan konten hoax ke Kementerian Komunikasi dan Informatika dengan melayangkan e-mail ke alamat aduankonten@mail.kominfo.go.id.

Masyarakat Indonesia Anti Hoax juga menyediakan laman https://turnbackhoax.id untuk menampung aduan hoax dari pengguna internet. TurnBackHoax sekaligus berfungsi sebagai database berisi referensi berita hoax.

Demikian sajian informasi mengenai Cara Mengatasi Berita HOAX di Internet yang dapat disajikan pada kesempatan ini.


Dapatkan Juga GRATIS Untuk Anda !!!

No
Nama Perangkat
Action
1
Materi Diklat Kurikulum
2
Dokumen 1 Kurikulum
3
Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM)
4
Silabus Tematik dan Mata Pelajaran
5
Program Tahunan dan Semester
6
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
6
Buku Guru dan Buku Siswa
7
Penilaian Hasil Belajar
DOWNLOAD
8
Buku Kerja Guru

Semoga Bermanfaat !!!

Labels: Internet

Thanks for reading Cara Mengatasi Berita HOAX di Internet. Please share...!

0 Komentar untuk "Cara Mengatasi Berita HOAX di Internet"

Your comment for me, please!

Back To Top
close