-->

Mengenal Sirkuit Mandalika; Sirkuit Balapan MotoGP Indonesia

Mengenal Sirkuit Mandalika; Sirkuit  Balapan MotoGP Indonesia || Impian masyarakat pecinta MotoGP Indonesia untuk menyaksikan balapan MotoGP di negeri sendiri akan terwujud mulai tahun 2021. Balapan yang ditunggu-tunggu pencinta MotoGP di Indonesia itu akan diselenggarakan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Pengembang kawasan Mandalika yaitu PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau ITDC mengaku telah melakukan kontrak dengan Dorna, pihak penyelenggara MotoGP. Kontrak yang ditandatangani berdurasi tiga tahun, yaitu pada 2021-2023. Pembangunan sirkuit MotoGP ini akan dimulai pada kuartal keempat 2019, tepatnya pada Oktober.

Untuk pembangunan Sirkuit Mandalika, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau  ITDC menggunakan infrastruktur dasar seperti jalan, sedangkan untuk pengembangannya, ITDC bekerja sama dengan perusahaan asal Prancis, Vinci Construction Grands Project, untuk melapisi jalan sirkuit, pembangunan fasilitas dan pengembangan kawasan sekitar sirkuit. Pembangunan sirkuit sendiri akan memakan waktu sekitar 6 hingga 9 bulan.


Sirkuit Mandalika digadang akan berbeda. Jika biasanya setelah balapan selesai sirkuit kosong, sirkuit Mandalika justru tetap beroperasi sebagai jalan raya yang dilalui kendaraan umum.Sirkuit jalan akan dibangun dari nol, tidak seperti trek di Singapura dan Monako yang memanfaatkan jalanan yang sudah ada. Sirkuit Jalan Raya Mandalika ini akan tercatat sebagai Sirkuit Jalan Raya Pertama dalam balapan MotoGP.

Sirkuit Mandalika akan memiliki panjang 4,32 km. Sirkuit tersebut memiliki satu lintasan lurus, yang sepertinya akan menjadi garis start/finis. Sirkuit akan terdiri dari 18 tikungan. Belum diketahui apakah arah putaran sama dengan jarum jam atau justru berkebalikan. Beberapa sirkuit MotoGP yang arah putarannya berkebalikan dengan jarum jam adalah Austin, Aragon, dan Phillip Island.

Untuk sarana penunjang, area paddock akan memiliki 40 garasi untuk operasional tim balap. Sementara kapasitas grand stand mencapai 93.200 tempat duduk. Itu belum termasuk 138.700 area tanpa tempat duduk dan hospitality suites yang mampu menampung 7.700 penonton. Selain fasilitas utama sirkuit, akan dibangun pula resort mewah di sekitar sirkuit untuk menunjang pariwisata, Paramount Lombok Resort & Residence. Targetnya, resort ini sudah bisa mengoperasikan lebih dari 400 kamar. Sebelumnya hotel Royal Pullman dan Royal Tulip juga sudah dibangun di Mandalika.

Demikian sajian informasi mengenai Sirkuit Mandalika; Sirkuit Balapan MotoGP Indonesia yang dapat disajikan pada kesempatan ini. Semoga Bermanfaat !!! ...

Labels: Sport Event

Thanks for reading Mengenal Sirkuit Mandalika; Sirkuit Balapan MotoGP Indonesia. Please share...!

0 Komentar untuk "Mengenal Sirkuit Mandalika; Sirkuit Balapan MotoGP Indonesia"

Your comment for me, please!

Back To Top
close