-->

Desa Wisata Cisaat Kabupaten Subang

Desa Wisata CisaatKabupaten Subang || Lokasi Desa Wisata Ciasaat berada di Desa Cisaat, Kecamatan Ciater, Subang, Jawa Barat. Desa Wisata Cisaat memiliki luas wilayah 699,57 Ha, yang terdiri dari 4 dusun dengan 6 rukun warga dan 28 rukun tetangga.

Beberapa hal menarik yang dapat diperoleh jika berkunjung ke Desa Wisata Cisaat Kabupaten Subang.

Perkebunan


Di Desa Wisata Cisaat ke objek Agrowisata berupa Kebun Nanas dan Stroberry, pada musim tertentu wisatawan bisa dilakukan seperti petik sendiri.

Seni Tradisi


Ragam akan seni dan budaya tradisional yang terdapat di Desa Wisata Cisaat menjadikan salah satu aikon tersendiri bagi para pengunjung (wisatawan), masih banyak seni dan budaya tradisional yang masih exsis dilaksanakan dan dilestarikan di daerah Desa Wisata Cisaat yang sekarang ini keberadaannya sudah mulai hilang bagi daerah-daerah tertentu diluar wilayah Desa Wisata Cisaat. Berbagai kegiatan seni tradisional bisa dilihat dan disaksikan disini dari mulai Seni Kuda Lumping, Gemyung, Sisingaan dan masih banyak lagi lainnya.

Kuliner Khas


Kuliner lokal yang paling terkenal adalah Papais Cisaat, terbuat dari tepung beras dan gula merah, bahan tambahan lainnya. 

Pertanian


Wisata pertanian bahkan lebih ragam terdapat di Desa Wisata Cisaat, para pengunjung atau wisatawan disuguhkan berbagai macam kegiatan dibidang pertanian dari mulai kegiatan berkebun, membajak sawah (bertani), menanam padi bahkan sampai dengan kegiatan memetik buah-buahan dan sayuran bisa dilakukan/dilaksanakan di wilayah Desa Wisata Cisaat.

Peternakan


Bidang peternakan untuk Desa Wisata Cisaat menjadi salah satu unggulan bahkan di Kabupaten Subang sendiri wilayah selatan Subang terutama wilayah Desa Wisata Cisaat menjadi salah satu sentral penghasil susu murni, jadi para wisatawan yang berkunjung ke Desa Wisata Cisaat disuguhkan bahkan bisa mencoba bagaimana cara memelihara ternak sapi perah atau bahkan cara memerah susu sapi yang biasa kita konsumsi, kita bisa praktek langsung dengan para peternak setempat.

Jalur Sepeda Gunung


Salah satu daya tarik bagi wisatawan di Desa Wisata Cisaat anatara lain olahraga sepeda gunung (montaint bike). Dari berbagai kelompok pencinta kegiatan sepeda gunung tertarik dengan trek yang ada di daerah Desa Wisata Cisaat mereka berkata “katanya menantang sekali treknya” sudah sering dilaksanakan event-event besar diselenggarakan.

Informasi detail mengenai Desa Wisata Cisaat Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat dapat diperoleh secara langsung pada kontak berikut:
Demikian sajian informasi mengenai Desa Wisata Cisaat Kabupaten Subang yang dapat disajikan pada kesempatan ini.

Semoga Bermanfaat !!!

Labels: Serba Subang

Thanks for reading Desa Wisata Cisaat Kabupaten Subang. Please share...!

0 Komentar untuk "Desa Wisata Cisaat Kabupaten Subang"

Your comment for me, please!

Back To Top
close