-->

Memahami Metode Latihan / Drill dalam Pembelajaran

Metode Latihan / Drill dalam Pembelajaran || Metode Latihan atau Metode Drill merupakan metode mengajar dengan memberikan latihan-latihan kepada siswa untuk memperoleh suatu keterampilan. Latihan (drill) ini merupakan kegiatan yang selalu diulang-ulang, seperti melatih keterampilan motorik melalui penggunaan alat-alat musik, olahraga,kesenian,melalui kegiatan menghafal, melatih kecakapan mental, mengali dan menjumlah.

Metode Latihan / Drill cocok digunakan dalam pelajaran matematika, misalnya bagaimana siswa bisa melakukan perhitungan soal matematika. Dalam pelajaran olehraga, misalnya untuk dapat menendang bola dengan baik maka harus melakukan beberapa kali tendangan. Mata pelajaran lain yang cocok adalah pelajaran kesenian, baik cara menari, olah vokal, maupun memainkan alat musik atau mata pelajaran IPS dan Bahasa dalam topik tertentu bisa.

Metode Latihan / Drill pada umumnya untuk memperoleh suatu ketangkasan atau keterampilan dari apa yang telah dipelajari.  Mengingat latihan ini kurang mengembangkan bakat atau inisiatif siswa untuk berpikir, maka hendaknya guru memperhatikan tingkat kewajaran dari metode Drill.

Plaksanaan Metode Latihan / Drill ini hendaknya:
  1. Sebagai Latihan, wajar digunakan untuk hal-hal yang bersifat motorik, seperti menulis, permainan, dan perbuatan.
  2. Untuk melatih kecakapan mental, misalnya perhitungan penggunaan rumus-rumus.
  3. Untuk melatih hubungan, tanggapan, seperti penggunaan bahasa, grafik, dan simbol peta.
Prinsip dan petunjuk menggunaan Metode Latihan / Drill adalah sebagai berikut:
  1. Siswa harus diberi pengertian yang mendalam sebelum diadakan latihan tertentu.
  2. Latihan untuk pertama kalinya, hendaknya bersifat diagnosis. mula-mula kurang berhasil, lalu diadakan perbaikan untuk kemudian bisa lebih sempurna.
  3. Latihan tidak perlu lama asal sering dilaksanakan.
  4. Harus disesuaikan dengan taraf kemampuan siswa.
  5. Proses latihan hendaknya mendahulukan hal-hal yang eesensial dan berguna.
Silahkan Baca Juga; Metode Pembelajaran Lainnya - [klik di sini]

Demikian sajian informasi mengenai Metode Latihan / Drill dalam Pembelajaran yang dapat disampaikan pada kesempatan ini.

Semoga Bermanfaat !!!

Labels: Pendidikan

Thanks for reading Memahami Metode Latihan / Drill dalam Pembelajaran. Please share...!

0 Komentar untuk "Memahami Metode Latihan / Drill dalam Pembelajaran"

Your comment for me, please!

Back To Top
close